.quickedit{ display:none; }

"Non Active"

 

Sunday, December 9, 2012

Pra Event Natal 2012 - Kunjungan Sosial ke "Rumah Cemara"

0 comments

 

          Dalam rangka menyambut Natal 2012 , PMK FISIP UNPAD melalukan kunjungan Sosial ke Panti Rehabilitasi Rumah Cemara yang berlokasi di Geger Kalong Bandung .Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara Natal " Wonderful Youth for The World " yang akan digelar oleh PMK FISP UNPAD pada tanggal 15 Desember 2012  mendatang .
          Rumah Cemara Merupakan suatu Panti Rehabilitasi bagi para mantan pengguna NARKOBA dan juga pengidap HIV/AIDS. Rumah Cemara ini sendiri didirikan oleh 5 Orang Mantan Pecandu NARKOBA yang memiliki keinginan untuk menjadikan Rumah Cemara Sebagai Tempat berkreasi bagi para mantan pecandu NARKOBA dan ODHA.
     
          Banyak prestasi yang ditorehkan oleh para penghuni Rumah Cemara . Tentu masih sangat segar dalam ingatan bagaimana Tim Indonesia yang diwakili oleh para LSM  Rumah Cemara berhasil Menempati Posisi Keempat dalam Turnamen " Homeless World Cup 2012 " Di Meksiko . Sebuah Prestasi yang bisa dikatakan membagakan karena berhasil mengharumkan nama Indonesia Di tingkat Dunia .

         Untuk itulah PMK FISIP UNPAD melakukan kunjungan sosial dengan tujuan untuk berbagi pengalaman , khususnya mengenai semangat juang yang dimiliki orang-orang yang ada dirumah Cemara.
Ditengah diskriminasi , dan stigma negatif yang mereka terima , di tengah kekurangan dan hambatan yang mereka punyai , mereka  membuktikan bahwa mereka mampu memberikan sesuatu yang berrguna bagi masyarakat .
         Rumah Cemara mengajarkan kita bahwa kekurangan bukanlah suatu hambatan . Keterbatasan yang dimiliki bukanlah menjadi suatu penghambat untuk kita memberikan pengaruh positif di tengah-tengah masyarakat . Untuk itu tetap semnagat karena ada 3 hal yang tidak boleh hilang dari hidup yaitu : Harapan , Keikhlasan dan Semangat . (js)


0 comments:

Post a Comment